Kisi-kisi PAT Genap 2020
KELAS XI
- Siswa dapat menjelaskan sebab dari gangguan/kelainan pada system pernafasan manusia
- Disuguhkan gambar, siswa menyebutkan struktur dan fungsi dari organ yang ditunjuk
- Disuguhkan data siswa menyimpulkan kelainan yang terjadi
- Siswa menjelaskan akibat dari kelainan pada system ekskresi
- Disediakan deskripsi singkat tentang sistem saraf, peserta didik mampu menenttkan pernyatan yang benar tentang neuron
- Disediakan gambar otak, peserta didik mampu menentukan gangguan yang terjadi saat bagian X terbentur/ dihukum
- Diberikan deskripsi tentang kejadian penyakit meningitis yang menyebabkan kematian seorang komedian, peserta didik mampu menentukan pernyataan yang tepat tentang penyakit meningitis
- Disediakan ilustrasi tentang pelari cepat yang berusaha mencapai garis finish, peserta didik mampu menentukan hormon yang berperan
- Peserta didik mampu menentukan jenis hormon yang dihasilkan pankreas dan fungsinya yang tepat
- Disediakan gambar telinga dan ilustrasi keadaan tuli sementara pada penumpang pesawat terbang, peserta didik mampu menentukan saluran yang menghubungkan ruangan telinga tengah ke belakang faring
- Peserta didik mampu menentukan pernyataan yang bukan merupakan dampak penyalahgunaan NAPZA bagi pelajar
- Peserta didik mampu menentukan pernyataan yang benar tentang pengaruh NAPZA terhadap sistem saraf pusat
- Disajikan gambar anatomi organ reproduksi wanita, siswa mampu melabeli organ-organ tersebut dengan benar.
- Disajikan fase perkembangan sel calon embrio secara acak beserta keterangannya, siswa dapat mengurutkan seluruh fase dengan benar.
- Disajikan ciri penyakit kista ovarium pada organ reproduksi wanita, siswa dapat menilai efek/dampak penyakit tersebut dengan benar.
- Disajikan pernyataan terntang keunggulan ASI dibanding susu formula, siswa dapat memilih manfaat ASI yang tidak tepat.
- Disajikan gambar testis hingga vas deferens, siswa dapat menentukan bagian yang diikat/dipotong pada vasektomi dengan benar.
- Disajikan tabel jenis-jenis sel yang berperan dalam sistem imun, siswa dapat mengaitkan jenis dan keterangan tiap sel dengan benar.
- Disajikan gambar interaksi sel T helper dengan sel penyaji antigen, siswa dapat memprediksi tahapan pertahanan tubuh selanjutnya dengan benar.
- Disajikan keterangan tentang imunisasi, siswa dapat mengaitkan peranan imunisasi terhadap kekebalan tubuh manusia.
Komentar
Posting Komentar
Tanya jawab di sini :